Eksistensi Dhamysoga Choir

·

·

Dhamysoga Choir tidak hanya berhasil membuktikan eksistensinya di sekolah saja, bahkan tim ini berhasil meraih juara 2 dalam ajang Lomba SMA Awards yg diadakan oleh Jawa Pos Tingkat Provinsi Jawa Timur. Lagu yang dibawakan Dhamysoga choir adalah Rayuan Pulau Kelapa aransemen Oktavianus Ola R.D. sebagai lagu wajib dan Ondel-ondel aransemen Solly Pigawahi sebagai lagu wajib pilihan.

Tak dapat dipungkiri, pengembangan softskill melalui media ekstrakurikuler sempat terhenti. Dengan adanya lomba ini, banyak ekstrakurikuler di SMAN 5 Malang berjuang untuk kembali eksis pada bidang keahlian masing-masing. Salah satunya dalam bidang Choir.

Dhamysoga choir berhasil menyingkirkan lebih dari 50 peserta lainnya, sehingga menduduki posisi nomor 2 ini. “Perjuangan yg sangat panjang dengan keterbatasan tak mengurangi semangat tim, semoga tim bisa mempertahankan  atau bahkan mengembangkan prestasinya, sehingga kedepannya memiliki anggota lebih banyak, lebih kuat, dan lebih balance”  Ujar Oki Olla, pelatih Dhamysoga Choir. Lebih lengkapnya penampilan Dhamysoga Choir dapat disaksikan di https://www.youtube.com/watch?v=i5USEc-RrwM&t=283s.  



Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *